Menampilkan taks-manager dinonaktifkan virus tanpa antivirus

Task manager seringkali didisable oleh administrator ataupun oleh virus untuk alasan keamanan. Jika pelakunya adalah administrator hal ini dimaksudkan agar pengguna komputer tidak sembarangan mematikan sebuah service / aplikasi yang sedang berjalan sehingga layanan ini dinonaktifkan dan tidak bisa diaktifkan dengan menekan tombol CTRL+ALT+DEL, kombinasi tersebut tidak berfungsi dan akan menampilkan pesan error bahwa task manager di disable administrator,

Sementara jika task manager dihilangkan oleh virus, hal itu bertujuan untuk mempersulit pengguna agar tidak dapat menghapus virus. Karena daftar layanan yang dijalankan virus pasti terlihat di task manager dan bisa di end task dengan mudah. Menyembunyikan task manager oleh virus merupakan bagian pertahanan diri virus komputer terhadap proses recovery dan maintenance yang dilakukan korbannya.



Jika kasus yang menimpa sobat newbie adalah kasus kedua maka disini newbie akan memberikan tips melakukan recovery task manager yang di disable virus.

Untuk melakukan enabling pada task manager, masuklah pada menu Run, bisa dengan menekan tombol Windows+R kemudian diikuti kata GPEDIT.MSC harus menyertakan kata .msc GPEdit berisi konfigurasi komputer layaknya sebuah regedit namun dalam bentuk yang lebih mudah dipahami user.

Masuklah pada menu User Configuration - Administrative Templates - System. Pada bagian kanan akan muncul folder CTRL+ALT+DEL option. Dalam folder tersebut double klik pada file remove task manager. Jika posisinya berada pada posisi not configured atau enabled. Maka gantilah menjadi posisi disabled. 

Sekarang, cobalah kombinasi CTRL+ALT+DEL atau melakukan klik kanan pada toolbar windows dan masuk task manager. Task manager sobat newbie sudah kembali bisa diakses seperti semula

Comments